Cara menggunakan Masuk dengan Apple
Pelajari cara menggunakan Masuk dengan Apple untuk membuat akun di app atau situs web pihak ketiga di iPhone, iPad, atau browser web.
Agar dapat menggunakan Masuk dengan Apple, Anda harus mengaktifkan autentikasi dua faktor dan masuk ke Akun Apple Anda di perangkat Apple. Pelajari lebih lanjut mengenai Masuk dengan Apple.
Membuat akun menggunakan Masuk dengan Apple di iPhone, iPad, atau Mac
Ketuk tombol Masuk dengan Apple di app atau situs web yang berpartisipasi.*
Jika Anda diminta untuk memberikan nama dan alamat email, Masuk dengan Apple akan mengisi secara otomatis informasi dari Akun Apple Anda. Anda dapat mengedit nama Anda jika mau dan memilih Bagikan Email Saya atau Sembunyikan Email Saya. Pelajari lebih lanjut mengenai Sembunyikan Email Saya.
Ketuk Lanjutkan dan konfirmasi dengan Face ID, Touch ID, atau kode sandi perangkat untuk masuk. Jika belum mengatur Face ID, Touch ID, atau kode sandi, masukkan kata sandi Akun Apple Anda.
Kapan pun Anda perlu masuk ke app atau situs web tersebut, cukup ketuk tombol Masuk dengan Apple dan lakukan konfirmasi dengan Face ID, Touch ID, atau kode sandi. Masuk dengan Apple akan bekerja dengan cara yang sama di perangkat Apple lain yang digunakan untuk masuk dengan Akun Apple yang sama.
* Anda harus masuk ke Akun Apple melalui Pengaturan Sistem > Akun Apple di Mac, atau Pengaturan > Akun Apple di iPhone atau iPad. Anda juga perlu menyalakan autentikasi dua faktor.
Membuat akun Masuk dengan Apple di platform lain
Anda juga dapat menggunakan Masuk dengan Apple di app dan situs web yang berpartisipasi di web dan di platform lain seperti Android atau Windows.
Ketuk tombol Masuk dengan Apple di app atau situs web yang berpartisipasi.
Saat melihat halaman web aman yang dihosting Apple, masuk ke Akun Apple Anda.
Saat pertama kali masuk, Anda akan diminta memasukkan kode verifikasi dari perangkat Apple atau nomor telepon tepercaya. Periksa perangkat dan masukkan kode. Di web, Anda dapat melewati langkah ini selama 30 hari setelah masuk pertama kali dengan memilih untuk memercayai browser yang sedang Anda gunakan.
Jika Anda diminta untuk memberikan nama dan alamat email, Masuk dengan Apple akan mengisi secara otomatis informasi dari Akun Apple Anda. Anda dapat mengedit nama Anda jika mau dan memilih Bagikan Email Saya atau Sembunyikan Email Saya. Pelajari lebih lanjut mengenai Sembunyikan Email Saya.
Ketuk Lanjutkan untuk menyelesaikan proses masuk.
Meningkatkan akun pihak ketiga yang ada untuk Masuk dengan Apple
App dan situs web pihak ketiga yang berpartisipasi mungkin menyediakan pilihan untuk meningkatkan akun yang ada untuk Masuk dengan Apple. Anda dapat melakukannya melalui menu pengaturan app atau situs web tersebut.
Anda mungkin juga diberi pilihan untuk meningkatkan ke Masuk dengan Apple jika Anda menggunakan kata sandi yang mudah ditebak, digunakan kembali, atau diretas dengan app atau situs web yang berpartisipasi. Jika Anda melihat perintah tersebut, cukup ketuk Gunakan Masuk dengan Apple dan ikuti langkah-langkah di layar. Alternatifnya, Anda dapat melakukan peningkatan di iPhone atau iPad melalui app Kata Sandi jika pilihan ini tersedia.
Setelah mengonversi akun menjadi Masuk dengan Apple, Anda tidak dapat mengubahnya kembali.